Header Ads

Pemuda JBMI dan Program '10.000 Pengusaha Muda Batak'

BATAK ISLAM ONLINE -- Pemuda Jam’iyah Batak Muslim Indonesia (Pemuda JBMI) sudah merancang program “Gerakan Entrepreneurship” yang segera akan kita luncurkan, demikian ujar Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat Pemuda JBMI M Hadi Nainggolan dalam siaran persnya di Jakarta.

“Pemuda JBMI ingin menjadi bagian yang ikut serta dalam melahirkan para wirausahawan baru, pengusaha pemula dan startup baru yang kita harapkan unggul dibidang bisnisnya masing-masing. Pemuda JBMI siap melahirkan 10.000 pengusaha muda baru Batak," jelasnya.

Baca: Harapan Anggota Punguan Muslim Pakkat Sejabodetabek di Pilgubsu 2018

"Anak-anak muda Batak harus kita dipacu untuk mau tekun menjadi entrepreneur, karena Indonesia sendiri masih kekurangan jumlah pengusahanya. Jumlah pengusaha kita masih kalah jauh dibandingkan dengan Singapura, Thailand, Malaysia dan beberapa negara di Asia lainnya, apalagi dengan Negara Eropa, kita masih tertinggal. Padahal idealnya sebuah negara yang akan maju harusnya memiliki 4% jumlah pengusaha dari total populasi penduduknya, Indonesia sendiri masih memiliki jumlah pengusaha dikisaran 1,8% dari total penduduk," mbuh M Hadi Nainggolan yang juga Founder Graha Inspirasi tersebut.




Pemuda JBMI harus bisa menjadi solusi terhadap negeri ini. Negeri dan Bangsa ini adalah milik kita bersama, Indonesia tercinta harus kita bangun dari semua lini. Pemuda JBMI akan mengambil peran turut serta melahirkan entrepreneur baru. Jika saja ada 10.000 orang anak muda Batak yang fokus berprofesi sebagai wirausahawan dan setiap 1 orang wirausahawan bisa membuka lapangan pekerjaan terhadap 5 orang itu artinya ada 50.000 orang yang bisa dipekerjakan.

Ada 50.000 lapangan pekerjaan baru yang tersedia. Jika satu pekerja memiliki tanggungan sebanyak 4 orang per keluarga, itu artinya ada 200.000 jiwa yang bisa kita bantu. Ini adalah sebuah gerakan nyata untuk bersama-sama membangun Indonesia raya tercinta. Untuk itu Pemuda JBMI mengajak semua diaspora Batak yang tersebar berbagai daerah Indonesia maupun yang berada di luar Negeri kiranya mau bersama bergandengan tangan untuk mensukseskan program “gerakan 10.000 pengusaha baru batak” tersebut. Termasuk dukungan dari pemerintah juga sangat kita harapkan, ujar Hadi Nainggolan. (sumber)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.